News Breaking
PHTV
wb_sunny

Breaking News

Alumni STIS Bangun Kemitraan dengan Syabab Hidayatullah Kaltim

Alumni STIS Bangun Kemitraan dengan Syabab Hidayatullah Kaltim

SAMARINDA - Ketua Umum Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Hidayatullah (IAS-Hida) Balikpapan, Charles Yusuf, menyatakan bahwa komunitas alumni yang dipimpinnya, khususnya yang berada di wilayah Kalimantan Timur siap bersinergi dan membangun kemitraan dengan Syabab Hidayatullah.

"Semoga saja pandangan kami ini ditinjau dan ditindaklanjuti oleh ketua Wilayah (Syabab Hidayatullah)" kata Charles dalam acara pembukaan silaurrahim dan temu temu kader IAS-Hida Balikpapan.

Acara yang turut dihadiri jajaran Pengurus Wilayah Syabab Hidayatullah Kaltim ini berlangsung di Kampus Yayasan Al Izzah Simpang Pasir, Samarinda, Sabtu-Ahad 12-13 Agustus 2017.

Kegiatan yang mengusung tema "Konsolidasi Integritas dan Komitmen Sebagai Alumni dalam Mengemban Amanah di Medan Tugas" itu diikuti oleh puluhan alumni STIS Hidayatullah dari beberapa kota /Kabupaten di Kalimantan Timur.

Dalam sesi sambutan dan ucapan selamat datang, panitia menggelar Taushiyah dan diskusi Kepemudaan dengan menghadirkan Ketua Umum IAS-HIDA, Charles Yusuf dan Ketua PW Syabab Hidayatullah Kalimantan Timur, Muslim MS dalam sesi bincang panel tersebut.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris PW Syabab Hidayatullah Kalimantan Timur Shabirin Ismail dan PK II STIS Hidayatullah, Hendra A. Iswiyanto dan Ketua DPD Hidayatullah Samarinda, Ust. Uswandi.

Dalam taushiyahnya, Charles Yusuf yang juga merupakan ketua Yayasan An Nahl Samarinda ini mengingatkan kepada para alumni untuk mengenal dan merenungi kembali sejauh mana kiprah dan potensi yang selama ini telah diberikan dalam mengemban amanahnya sebagai alumni Perguruan Tinggi Hidayatullah (PTH).

Kata Charles, dalam menunaikan amanah di lembaga Hidayatullah ini kita harus terus-menerus belajar ikhlas dalam berjuang. Sebab jika tidak dilandasi dengan keikhlasan maka yang kita dapati hanyalah kesia-siaan.

"Jika tidak Lillah (karena Allah), maka lelah. Slogan ini harus terpatri dalam diri setiap pejuang. Terutama lulusan STIS Hidayatullah yang selama ini telah bergelut dalam medan juang," kata Charles.

"Betapa banyak orang pintar, kuat dan memiliki inovatif disekeliling kita. Namun mengapa Allah  justru memilih kita yang memiliki banyak keterbatasan ini untuk menjadi mengemban amanahnya ini," sambung Charles seraya mengajak menjadikan ini sebagai renungan setiap saat.

Merespon hal itu, Muslim menjelaskan bahwa secara struktural organisasi, khususnya di Syabab Hidayatullah, Ikatan Alumni STIS Hidayatullah ini memang bukanlah  di bawah naungan Syabab. Melainkan hanya Kesatuan Mandiri (KM) yang berada di bawah naungan Syabab sesuai dengan amanat Munas di Batam.

"Sejauh yang saya tau, organ anak muda yang dapat dijadikan KM hanyalah sesuai dengan yang telah tersepakati dalam amanat Munas, dan Ikatan Alumni belum masuk dari bagian itu. Jadi untuk sementara hubungan Syabab dengan IAS-HIDA ini adalah jalinan kemitraan," jelasnya.

Dalam forum itu juga Muslim mengingatkan kepada seluruh Alumni bahwa secara regulasi kelembagaan kader muda itu adalah bagian dari Syabab Hidayatullah.

"Itu otomatis. Ketika ada kader muda yang berkecimpung di Hidayatullah, maka dia bagian dari koridor Syabab Hidayatullah. Jadi kalo ada pemuda Hidayatullah yang tidak merasa dan tidak mengakui dirinya bagian dari Syabab Hidayatullah, maka berarti kader tersebut masuk dengan golongan veteran Hidayatullah. Kita anggap saja mereka itu tua sebelum waktunya," cetus Muslim setengah berkelakar.

Terakhir, Muslim berpesan kepada para Pemuda Hidayatullah secara umum untuk berusaha bersungguh-sungguh mengerahkan potensi yang dimilikinya untuk Islam. Baik itu potensi yang telah diketahui oleh dirinya dan orang lain, maupun potensi tersembunyi yang belum terlacak.

Di akhir diskusi yang berjalannya selama 3 jam tersebut melahirkan komitmen bersama dari para alumni salah satu Perguruan Tinggi Hidayatullah tersebut.

Ikatan Alumni STIS Hidayatullah berkomitmen menjadi bagian dari instrumen dan keanggotaan Syabab untuk suksesi program-program kepemudaan yang akan dicanangkan dan tersepakati dari hasil Rapat Kerja Wilayah yang akan dilaksanakan Syabab Hidayatullah Kalimantan Timur bulan depan. */Rizky Kurnia Syah

Tags